Cara Mengembalikan Ke Versi Sebelumnya Vivo Pembaruan Sistem

Posted on

Bagi pengguna Vivo, anda masuk ke dalam artikel yang tepat, bagi kamu yang memiliki masalah untuk mengembalikan versi Vivo sebelumnya dari pembaruan sistem, berikut artikelnya yang bisa kamu ikuti. Ini penting bagi kami yang mungkin sudah update, tapi memiliki banyak bug pada hp Vivo yang kamu gunakan.

Jika anda melakukan pembaruan atau update ke sistem operasi terbaru Android, beberapa masalah atau biasa bug bisa terjadi pada HP vivo anda, bisa juga crash dan yang paling parah hp anda mengalami error sistem sehingga smartphone Vivo tidak bisa digunakan.

Mengembalikan Ke Versi Sebelumnya Vivo Pembaruan Sistem

Kenapa OS Vivo diperbaharui

Google sebagai pemilik dari sistem operasi Android terus melakukan inovasi, update dan perkembangan dan melakukan peningkatan setiap tahunnya.

Lalu produsen ponsel seperti Oppo, Vivo, Samsung ikut mengambil sistem operasi ini dan melakukan pembaruan kepada ponsel-ponselnya dengan fitur-fitur baru yang telah diupdate. Sehingga ponsel tetap uptodate, mendapatkan fitur baru, dll.

Pembaruan ini terkadang justru mengalami error dan terkendala karena satu dan lain hal seperti yang telah dijelaskan diatas, sehingga mengembalikan ke versi OS sebelumnya adalah pilihan yang bijak agar ponsel bekerja normal kembali.

Ini lumrah, melihat produsen ponsel memproduksi berbagai jenis hp setiap tahunnya dan bisa jadi salah satu yang anda gunakan terjadi error, berbeda dengan keaslian iPhone.

Cara Mengembalikan OS Vivo

Mengembalikan OS hp vivo ini bisa kita sebut dengan nama Downgrade. Dengan ini kita akan mengembalikan kondisi sistem hp sama persis ke versi sebelumnya.

Sebelum melakukan downgrade, pastikan dulu anda telah melakukan beberapa hal berikut ini agar prosesnya aman dan tidak terjadi error atau masalah untuk anda kedepannya.

  • Backup file dan kontak – Gunakan SDCard atau memori card untuk memindahkan file penting dulu, karena proses ini akan menghilangkan semua file anda. Backup juga kontak dan data aplikasi lain ke akun Gmail
  • Setelah backup, silahkan remove / log out akun Gmail anda pada bagian Settings > Accounts & Sync untuk menjaga error, dan menghindari account lock / terkunci setelah pembaruan sistem
  • a
  • a
  • a

Kamu bisa cek dulu versi Android yang sedang kamu gunakan di Settings/Pengaturan > More Settings > About Phones lalu perhatikan pada bagian Software Version.

Setelah selesai, ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk melakukan pengembalian sistem OS vivo.

  1. Buka halaman Support Vivo dan pilih model hp yang anda gunakan lalu download file sistemnya, simpan pada memori internal atau eksternal hp
    download file update vivo
  2. Matikan hp Android anda, lepaskan sim yang ada didalam hp
  3. Tekan tombol Power dan Volume up secara bersamaan hingga muncul Recovery Mode
  4. Pilih Install Update dengan menekan tombol lock sebagai OK dan volume up dan down untuk keatas dan kebawah menu atau langsung sentuh seperti biasa
  5. Lalu pilih lokasi file yang telah anda download, tunggu sebentar (10-30 menit)
  6. Pilih OK setelah selesai, tekan Back dan Reboot
  7. Jika keluar bahasa Cina setelah hp hidup, reboot lagi dengan masuk kembali ke Recovery Mode, pilih Wipe data dan selesai
  8. Sekarang hp vivo anda telah kembali sesuai veri yang dipilih di langkah 1

Selesai sekarang perangkat anda akan kembali ke stelan pabrik yang lebih aman dan berjalan lancar.

Kesimpulan

Adanya kerusakan pada pembaruan update OS akan membuat kita frustasi dan smartphone bisa saja rusak sistem dan tidak bisa digunakan. Solusi untuk memperbaikinya adalah mengembalikan ke versi sebelumnya yang lebih stabil dan berjalan lancar.

Banyak sekali penyebab kenapa terjadinya error dan bug, bisa jadi pembaruan terkena virus, tidak compatible dengan HP vivo yang anda gunakan, atau masalah root yang tidak berjalan baik dan rusak ditengah jalan sehingga hp anda tidak bisa boot, contact reload error, tidak bisa membuat undangan, dan masalah-masalah lainnya.

Dengan mengikuti tutorial ini diharapkan anda bisa mengembalikan OS vivo ke versi sebelumnya yang lebih stabil dan bisa berjalan lancar.

Co-Founder sekaligus Content Specialist di Iskcon yang memiliki passion menulis artikel seputar HP, Laptop, dan Game. Follow me on Instagram